Kamis, 15 September 2016

Sidang Jessica kembali Dilanjutkan Hari ini lagi

Netmedia88.blogspot.comNetmedia88.blogspot.com - Sidang lanjutan kasus kematian Wayan Mirna Salihin dengan terdakwa Jessica Kumala Wongso di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Rabu (14/9/2016), berlangsung lebih dari 12 jam.


Sidang sebelumnya dimulai sekitar pukul 10.30 WIB dan baru selesai pada pukul 23.47 WIB. Sidang akan dilanjutkan hari ini, Kamis (15/9/2016).

"Sidang kita akhiri sampai di sini. Sidang ditunda besok pagi, hari Kamis, tanggal 15 September 2016, pukul 10.00 WIB," ujar Ketua Majelis Hakim Kisworo menutup persidangan, Rabu (14/9).

Kemarin, agenda sidang mendengarkan keterangan dua ahli yang dihadirkan tim kuasa hukum Jessica, yakni ahli toksikologi kimia Budiawan dan ahli patologi anatomi Gatot Susilo Lawrence. (Baca: Hakim Sempat Minta Saksi Ahli dari JPU dan Pihak Jessica Dikonfrontasikan)

Mirna meninggal setelah meminum es kopi vietnam yang dipesan oleh Jessica di Kafe Olivier, Grand Indonesia, Rabu (6/1/2016). Jessica menjadi terdakwa kasus tersebut. JPU memberikan dakwaan tunggal terhadap Jessica yakni Pasal 340 KUHP tentang Pembunuhan Berencana.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar